Jumat, 11 Februari 2011

Pernyataan Presiden Mubarak Sedikit Menenangkan Bursa


Wall Street berakhir melemah dalam perdagangan semalam. Dow Jones ditutup turun 10,60 poin atau -0,09% dilevel 12.229,29; Nasdaq naik tipis 1,38 poin atau 0,05% dilevel 2.790,45 dan S&P juga naik sangat tipis hanya 0,99 poin saja atau 0.07% dilevel 1.321,87.

Dow Jones mengakhiri rally delapan harinya setelah Cisco Systems Inc, sebuah perusahaan pembuat chip,  mengumumkan outlook yang lemah. Pasar semakin tertekan oleh laporan keuangan luar negeri yang buruk setelah Credit Suisse melaporkan profit dibawah ekspektasi. 

Dow Jones juga tidak berdaya ketika saham Wal-Mart melemah setelah sahamnya mendapatkan downgrade dari UBS. SAham Wal-Mart didowngrade dari ‘buy’ menjadi ‘netral’. Dalam pernyataannya UBS menyatakan pemulihan penjualan pada retailer raksasa tersebut akan memakan waktu lebih dari yang diperkirakan.

Sementara itu indeks Nasdaq dan S&P 500 mampu sedikit keluar dari tekanan setelah jelang akhir sesi diberitakan bahwa, Presiden Mesir Hosni Mubarak dalam pidatonya menyatakan akan melakukan pengalihan kekuasaan kepada Wakil Presidennya, namun ia tetap bersikukuh tidak akan mundur dari jabatannya. 

Bursa Asia pada pembukaan pagi ini nampak flat akibat kurangnya sentimen positif yang beredar di market. Kospi dan Hang Seng pagi ini dibuka flat, masih dengan kecenderungan untuk bergerak melemah. Sementara market Nikkei pagi ini libur National Foundation Day dan baru akan dibuka kembali sesi siang nanti. 

Seluruh sektor di Hang Seng terpantau mengalami pelemahan pagi ini, dengan sektor perbankan dan industri mengalami pelemahan terbesar. Pengetatan kebijakan moneter oleh China dengan menaikkan suku bunganya Selasa lalu membuat lesu sektor perbankan perbankan. Sementara jatuhnya harga minyak membuat saham-saham berbasis energi kehilangan energi untuk menguat. 

Dari pasar dalam negeri, IHSG kemarin seperti diperkirakan sebelumnya kembali melemah. IHSG ditutup merosot cukup tajam sebesar 43,827 poin atau -1,29% dilevel 3.373,644 akibat merosotnya saham-saham perbankan dan pertambangan. 

Untuk hari ini fokus investor adalah pada IPO yang dilakukan Garuda hari ini. Investor sedikit khawatir karena dua IPO sebelumnya diawal tahun ini berakhir negative diawal debutnya. Dengan pergerakan bursa global yang flat, IHSG diperkirakan akan kembali melemah. IPO Garuda diharapkan akan mampu sedikit menahan IHSG dari kemerosotan. Beberapa saham yang menarik dicermati hari ini antara lain ASII, BMRI dan SMGR.


Hang Seng
Todyas range = 22.542 – 22.975 Trend Down

Buy @ 22.824 TP: 22.844 SL: 22.784
Sell @ 22.784 TP: 22.764 SL: 22.824

Bearish Correction = Buy @ 22.764 TP: 22.824 SL: 22.754
Bullish Correction = Sell @ 22.844 TP: 22.784 SL: 22.854

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HatBux - Hats off to HatBux!